Beranda>Artikel>Plus Minus Menerima Karyawan Lama

Plus Minus Menerima Karyawan Lama

Zona HR
Karyawan yang sudah beberapa lama keluar melamar kembali ke perusahaan? Diterima atau tidak ya? Jangan buru-buru mengambil keputusan untuk menolaknya secara dia adalah pegawai lama, ada beberapa hal yang wajib menjadi pertimbangan Anda sebelum memutuskan “ya” atau “tidak”. Karena semua ada plus dan minusnya…

Plusnya ...

1. Karyawan lama biasanya sudah mengetahui aturan-aturan dasar mengenai perusahaan sehingga Anda tidak perlu mengambil waktu lebih untuk menjelaskan segala-sesuatunya dari A ke Z. 2. Karyawan lama akan lebih mudah beradaptasi dengan lingkungan karena sebelumnya dia sudah pernah masuk ke lingkungan perusahaan. 3. Karyawan lama apabila selepas dari perusahaan Anda bekerja di perusahaan yang bonafid akan memberikan sumbangan ilmu yang lebih ke perusahaan Anda sekarang jadi jangan anggap sepele dengan kemampuan karyawan lama. Bukan tak mungkin dia sudah mendapatkan penambahan skill. 4. Bukan tak mungkin karyawan lama menempati posisi yang lebih tinggi dari sebelumnya. Secara dia sudah memiliki pengalaman lebih dan mengenal lingkungan perusahaan akan lebih mudah merujuknya sebagai leader ketimbang orang yang baru sama sekali.

Negatifnya ...

1. Akan menjadi negatif kalau ternyata si karyawan lama sebelumnya keluar karena ada kasus. Coba Anda cermati lebih dalam, kenapa sebelumnya dia berhenti. 2. Bisa menjadi “kompor” buat karyawan baru. Secara si karyawan lama sudah tahu seluk-beluk mengenai perusahaan dan bila dia tidak memiliki kepribadian yang bagus malah menjadi boomerang buat perusahaan, menjadi provokator buat karyawan yang lain. 3. Karyawan lama tahu borok-boroknya perusahaan Anda. Ini bisa menjadi postif dan negatif juga sih. Negatifnya, jangan sampai “borok” tersebut digunakannya untuk menyulitkan posisi perusahaan. Kalau positifnya, Anda dan perusahaan tidak perlu “jaim” lagi karena dia adalah karyawan lama yang sudah tahu segala sesuatu tentang perusahaan. 4. Karyawan lama tahu standard gaji sebenarnya di perusahaa sehingga bukan tak mungkin dia akan meminta nominal yang lebih tinggi. Ini semua tergantung Anda dan perusahaan, apakah benar-benar worth it atau tidak mempekerjakan karyawan lama tersebut?
;