Kids Coaching merupakan pusat pendampingan, pembinaan dan pelatihan bagi individu yang membutuhkan penanganan khusus. Kami memadukan konsep coaching dan person-centered therapy yang telah terbukti dalam membantu anak meraih yang terbaik. Kids Coaching memiliki tim yang berasal dari berbagai disiplin ilmu agar dapat mewujudkan tujuan dari perpaduan dua konsep tersebut. Multidisiplin ilmu tersebut terdiri dari Medis, Biomedis, Psikologi, Fisioterapi, Terapi Okupasi, Komputer & Teknologi, ARTS/Sendatari, Pendidikan, Olahraga dan Musik. Dengan dukungan tim multidisiplin yang peduli pada perkembangan anak, Kids Coaching membantu anak-anak dan remaja berkebutuhan khusus seperti ASD (Autism Spectrum Disorder), AD/HD (Attention-Deficit/Hyperactivity Disorder), gangguan belajar umum atau spesifik, gangguan komunikasi sosial (Social (Pragmatic) Communication Disorder), gangguan sensori-motorik, gangguan perilaku sosial emosional, dan gangguan tumbuh kembang.